NGAMBON – suarakeadilannews.id – 12 Maret 2025. Di tengah kesibukannya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Aipda Suntoro, Bhabinkamtibmas Desa Nglampin, kecamatan ngambon, kabupaten bojonegoro.menunjukkan sisi humanisnya dengan menggelar kegiatan tadarus Al-Qur’an di Masjid At-Taqwa, Desa Nglampin, Kecamatan Ngambon, pada hari Rabu, 12 Maret 2025.
Kegiatan ini bukan sekadar rutinitas keagamaan, tetapi juga wujud nyata kedekatan antara polisi dan masyarakat. Aipda Suntoro hadir sebagai sosok yang mengayomi, tidak hanya dalam tugasnya sebagai penegak hukum, tetapi juga dalam membangun nilai-nilai spiritual bersama warga.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan nilai-nilai keislaman dalam setiap aspek kehidupan, termasuk dalam tugas sehari-hari sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat,” ungkap Aipda Suntoro.
Lebih dari sekadar membaca, kegiatan tadarus Al-Qur’an ini menjadi momen refleksi bagi personel Polsek Ngambon untuk merenungkan makna suci Al-Qur’an dan mengaplikasikannya dalam kehidupan. Suasana khusyuk yang tercipta diharapkan mampu membawa kedamaian, keberkahan, dan mempererat tali silaturahmi antara polisi dan masyarakat.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga Desa Nglampin. Mereka merasa terayomi dan semakin dekat dengan aparat kepolisian. Kehadiran Aipda Suntoro dalam kegiatan keagamaan ini menjadi bukti bahwa polisi tidak hanya hadir sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang peduli terhadap nilai-nilai spiritual.
Diharapkan, kegiatan positif seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin dan menjadi inspirasi bagi aparat kepolisian lainnya untuk membangun kedekatan dengan masyarakat melalui berbagai kegiatan yang bermanfaat.
(Jurnalis/sardiono)
Tidak ada komentar