x

Misteri KUR Rp75 Juta: Nama Warga Tercatat dalam Sistem, Tapi Tak Pernah Pinjam

waktu baca 2 menit
Jumat, 21 Mar 2025 01:04 30 Samsul Rijal

Sabbang, 20 Maret 2025 – Samsir, warga Sabbang, terkejut namanya terdaftar sebagai penerima Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp75 juta pada tahun 2021. Ironisnya, ia mengaku sama sekali tidak pernah mengajukan atau menerima pinjaman tersebut. Kejanggalan ini telah dilaporkan kepada pihak Bank BRI Unit Sabbang sejak beberapa waktu lalu, namun hingga kini belum ada penyelesaian.

Samsir menceritakan kronologi kejadian. Setelah mengajukan pinjaman modal, ia menemukan namanya tercatat sebagai penerima KUR Rp75 juta di tahun 2021. Ia langsung melaporkan hal tersebut kepada pihak BRI Sabbang. Namun, tanggapan yang diterimanya hanya janji-janji tanpa tindakan nyata. “Mereka hanya bilang sabar, sedang diusahakan,” ujar Samsir kepada wartawan.

Kekecewaan Samsir semakin bertambah setelah bertemu langsung dengan Kepala Unit BRI Sabbang, Alfin. Alfin, menurut Samsir, mengatakan bahwa bank hanya memproses data dari sistem pusat dan akan berupaya memperbaiki data tersebut. Namun, hingga berita ini diturunkan, nama Samsir masih tercatat sebagai debitur KUR dan berstatus aktif sejak 2021 hingga 2025.

Kasus ini menimbulkan pertanyaan serius mengenai pengawasan dan keamanan sistem KUR. Bagaimana mungkin nama seseorang dapat terdaftar sebagai penerima pinjaman tanpa sepengetahuannya? Apakah ada celah keamanan dalam sistem yang memungkinkan terjadinya penipuan atau kesalahan data yang fatal? Samsir hanya berharap agar namanya segera dihapus dari sistem dan nama baiknya dipulihkan. Ia merasa terbebani dan terganggu oleh masalah ini yang telah berlangsung selama bertahun-tahun. Pihak BRI Unit Sabbang dalam ketarangan nya saat ditemui awak media di ruang kerjanya kepala unit hanya menyatakan akan berusaha semaksimal mungkin untuk memperbaiki sistem dan masalah ini telah terkordinasi ke sistem pusat. Semoga cepat teratasi tutupnya

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x