x

Tingkatkan Sinergitas, Bakesbangpol Bojonegoro Lakukan Kunjungan ke Kantor DPD IWOI Bojonegoro

waktu baca 2 menit
Rabu, 5 Feb 2025 05:57 0 90 Sardiono SKN

BOJONEGORO – suarakeadilannews.id – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Bojonegoro melakukan kunjungan ke kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWO-I) Kabupaten Bojonegoro yang Beralamat Di Dusun Petak Desa Beged Kecamatan Gayam Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur. pada hari Rabu (05/02/2025). Kunjungan ini dilakukan dalam rangka fungsi pengawasan dan pendataan terhadap keberadaan organisasi masyarakat (Ormas) dan lembaga yang ada di Kabupaten Bojonegoro.

Rombongan Bakesbangpol Bojonegoro terdiri dari Sekretaris Dinas, Kabid Politik Dalam Negeri dan Ormas, serta beberapa personel lainnya. Mereka didampingi oleh Ketua DPD IWOI Kabupaten Bojonegoro, Gunaidik, beserta beberapa anggota lainnya.

Kabid Politik Dalam Negeri dan Ormas Bakesbangpol Bojonegoro, Heri Pujianto, menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari surat yang dikirimkan oleh DPD IWOI Bojonegoro beberapa waktu lalu. Surat tersebut berisi laporan mengenai keberadaan beberapa Ormas di Kabupaten Bojonegoro.

“Kedatangan kami kali ini adalah untuk menindaklanjuti surat dari DPD IWOI Bojonegoro yang telah dikirimkan sebelumnya. Dalam rangka fungsi pengawasan dan pendataan, kami datang ke sini guna memastikan keberadaan kantor dan bersilaturahmi dengan pengurus,” ujar Heri Pujianto.

Heri menambahkan bahwa laporan kegiatan Ormas dan lembaga minimal enam bulan sekali sangat penting untuk mengetahui apakah organisasi tersebut masih aktif atau tidak.

Sementara itu, Ketua DPD IWOI Kabupaten Bojonegoro, Gunaidik, menjelaskan bahwa IWOI secara nasional telah terbentuk sejak tahun 2018. Namun, kepengurusan di Bojonegoro baru terbentuk pada Februari 2024.

“Awalnya sekitar bulan Agustus tahun 2023, saya menerima SK mandat dari Ketua Umum DPP IWOI untuk membentuk kepengurusan di Bojonegoro. Alhamdulillah, kita sudah ber-SK sejak 2024 kemarin dan anggotanya saat ini sudah ada sekitar 30 anggota dari media yang berbeda-beda,” kata Gunaidik.

Kunjungan Bakesbangpol Bojonegoro ke kantor DPD IWOI Kabupaten Bojonegoro berlangsung selama kurang lebih 30 menit. Acara silaturahmi ini diakhiri sekitar pukul 11.00 WIB.

 

{ jurnalis/sardiono }

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x