Banner Iklan
Berita Daerah

Ulang Tahun ke-4 Yayasan Nawasena: Komitmen Meningkatkan Pelayanan Prima untuk Masyarakat

42
×

Ulang Tahun ke-4 Yayasan Nawasena: Komitmen Meningkatkan Pelayanan Prima untuk Masyarakat

Sebarkan artikel ini

MALANG, SuaraKeadilanNews.id — Rumah Rehabilitasi Yayasan Nawasena Arsa Indonesia (YNAI), yang berlokasi di Perumahan Griya Husada Blok H1 No.08 RT.03/14, Sumberporong, Lawang, Kabupaten Malang,

Didirikan pada tahun 2022, Yayasan Nawasena Arsa Indonesia dipimpin oleh Arief Ramadhansyah, SH. Dalam waktu yang relatif singkat, YNAI telah menunjukkan komitmen kuat dalam merawat dan merehabilitasi individu yang terdampak penyalahgunaan narkoba.

Tepat hari ini, 4 tahun berselang Yayasan Nawasena Arsa Indonesia kian dipercaya masyarakat luas serta terus memberikan kontribusi nyata bagi para penyintas agar bisa sembuh dari ketergantungan narkotika dengan berbagai metode pengobatan yang dijalankan.

Lembaga rehabilitasi yang didirikan pada 6 Januari 2022 ini terus meneguhkan komitmennya dalam memberikan layanan pemulihan yang profesional dan berkelanjutan bagi para penyintas

Momentum tersebut dimanfaatkan sebagai refleksi dan penguatan komitmen dalam memberikan layanan rehabilitasi yang profesional dan berorientasi pada kepentingan masyarakat.

Pada Suara keadilannews.id, Pendiri Yayasan Rumah Rehabilitasi, Arief Ramadhansyah, S.H., menyampaikan apresiasi kepada seluruh stakeholder terkait atas sinergi dan dukungan yang selama ini terjalin dalam upaya rehabilitasi bagi masyarakat.

Ia juga menegaskan peran penting rekan-rekan media dalam menyampaikan informasi dan edukasi kepada publik terkait rehabilitasi, sehingga masyarakat mendapatkan pemahaman yang utuh dan objektif.

“Sinergitas antar-stakeholder dan media menjadi kunci terciptanya pelayanan yang prima dan optimal bagi masyarakat,” tegas Arief.

Ke depan, Yayasan Rumah Rehabilitasi Sumber Porong berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan, memperkuat kolaborasi lintas sektor, serta menghadirkan pelayanan rehabilitasi yang humanis, transparan, dan akuntabel. (Heri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *