x

KPU Tanjabtim Gelar Rapat Pleno Penetapan Bupati Terpilih Tahun 2024.

waktu baca 2 menit
Kamis, 9 Jan 2025 04:59 0 119 Mahmud

Tanjabtim.suarakeadilannews.id.
Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) prov Jambi menggelar rapat pleno penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih hasil pilkada serentak tahun 2024 bertempat di aula pertemuan KPU pada 9 Januari 2025.

Kegiatan tersebut lansung dihadiri Bupati Terpilih Dillah Hikmah Sari. ST dan wakil bupati terpilih Muslimin Tanja. S.Th,i. M.Si, Bawaslu, serta Tim dan partai pengusung.

Kehadiran Bupati dan wakil bupati terpilih datang kekantor KPU sekitar pukul 10.30 wib dengan memakai baju bermotif batik dan bupati Dillah menggunakan kerudung Hijau.

Rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih kab. Tanjabtim Priode tahun tahun 2025-2030. dimulai sekitar pukul 10.35 wib, dipimpin oleh ketua KPU dan komisioner, Selain itu turut dihadiri oleh ketua Bawaslu, Tim, partai dan partai pengusung, para OPD Juga dihadiri oleh Kejari, Kapolres, dan Dandim serta partai peserta pemilu tahun 2024.

Dalam rapat tersebut ketua KPU Tanjabtim Khodijatul Qubro membacakan surat keputusan KPU nomor 6 Tahun 2025 tentang penetapan pasangan calon bupati dan wakil Bupati terpilih pilkada serentak tahun 2024.

Sambutan ketua KPU Tanjabtim dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak bapak dan ibu ibu yang telah hadir pada pagi ini. Yang mana kita telah sukses menggelar pilkada serentak pada Nopember 2024 yang lalu, karena telah terlaksana dengan aman dan kondusif.

Sambutan sekaligus pembukaan rapat pleno terbuka hasil pilkada serentak tahun 2024, yang terlaksana dengan aman damai dan tertip, Sehingga kita mendapat nilai 82%. Demikian penyampaian ketua KPU sekaligus menutup rapat terbuka pleno yang berjalan dengan kondusip.

Dalam penetspan tersebut tanpa dihadiri oleh pasangan nomor urut 1 Zumi Laza dan M. Aris. (003).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x